contact
Test Drive Blog
twitter
rss feed
blog entries
log in

Sabtu, 21 Februari 2015
Aku duduk bersantai di beranda istana memandangi indahnya alam yang membentang luas. Kakiku kumain-mainkan di atas pagar beranda dan kurasakan mandi hangat cahaya mentari sore. Di bawah, beberapa anak kecil asyik bermain-main di luar pekarangan istana. Aku tersenyum bahagia melihatnya.
Tidak berapa lama kemudian, dari arah tempat anak-anak itu bermain terdengar suara tangisan, seorang anak menangis karena lututnya berdarah. Aku langsung berdiri hendak melihat secara langsung dan barangkali bisa memberi pertolongan jika ada yang bisa aku lakukan di sana. Aku melangkah menuju pintu beranda yang terhubung dengan kamarku yang mewah.
Kakiku hanya berjarak beberapa langkah dari pintu saat aku melihat lagi ke bawah. Anak yang tadi menangis kini sedang dipapah oleh dua orang temannya. Ia dibawa duduk di bawah pohon mangga yang ku tanam di halaman istana beberapa tahun silam.
Read More..
0
Minggu, 01 Februari 2015

Sebait kidung nan kudus mengungkap rasa yang mungkin saja fana,
mungkin saja sesaat,
bisa saja tak berarti,
bisa pula hampa tanpa makna.
Ia melintas seketika sewajarnya
Sayap-sayapnya merentang cita pada sanubari
Mengigal berahi di ujung sukma, seperti tawarkan sembilu bermata dua
Pada sucinya ia, coba kubawa segala luka dan bisa
Luka ketika melihat, luka ketika mendengar dan luka ketika bicara
Bisa saat melihat, bisa saat mendengar, dan bisa saat bicara
Andai saja nyiur di ujung sana melambaikannya padamu, apakah sahutanmu akan terasa?
Meski angin juga berucap, tetapkah engkau pada keheningan?
Kalau saja awan yang berarak melintasi langit memberikan hujannya, tetapkah sayapnya kan terus cemerlang?
Dan saat mentari berganti rembulan, bilakah ia tetap gemilang?
Apabila sayap-sayapnya merangkum tubuhmu, akankah ia membawamu kepadaku?
Jika semesta menginginkannya, mungkinkah engkau menjadi karuniaku?


Read More..
0
Diberdayakan oleh Blogger.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
"Berkaryalah dengan kesepuluh jari di tanganmu" -Syna-

Label

Artikel (46) Cerpen (49) Inspirasi (35) Sajak (29)

Followers

About Me

Foto Saya
Soni Indrayana
Lihat profil lengkapku

Total Pageviews

Entri Populer

Selamat Datang Di SONI BLOG

Selamat datang di Blog saya, semoga saja kalian bisa mendapatkan apa yang kalian butuhkan diblog saya ini. Terima kasih Telah Berkunjung Di Blog saya,apabila berkenan silahkan berkomentar dan follow blog saya,mari kita saling berbagi ilmu tentang apa saja...

Sekilas tentang penulis

Nama saya Soni Indrayana, Saya Hanya seorang pelajar yang akan terus Belajar.

Social Stuff

  • RSS
  • Twitter
  • Facebook
  • HOME
SONI